Aceh Tengah – Sekretaris Daerah Aceh Taqwallah, melakukan kunjungan supervisi di 13 kecamatan di 4 kabupaten, yaitu Aceh Jaya, Aceh Barat, Nagan Raya, dan Aceh Tengah. Sebagaimana diketahui, menindaklanjuti arahan Presiden RI untuk mensosialisasikan penggunaan masker secara lebih luas melalui Gerakan Bersama Pakai Masker atau Gebrak Masker, Pemerintah Aceh akan melakukan sosialisasi secara masif pada tanggal 4 September mendatang melalui Gebrak Masker Aceh atau disingkat Gema, Rabu (2/9/2020)
“Pasien Covid-19 terus bertambah, disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam aktifitas sehari-hari, terutama mengenakan masker harus terus kita lakukan karena ini adalah ikhtiar kita dalam menghadapi musibah ini. Pesan “Ingat Covid – Ingat Masker” ini harus terus kita gemakan,” imbau Sekda.Hari ini, sebanyak 13 kecamatan dikunjungi oleh Taqwallah yaitu Panga, Teunom di Kabupaten Aceh Jaya. Arongan Lambalek dan Samatiga di Aceh Barat. Kuala Pesisir, Kuala, Seunagan, Seunagan Timur, Beutong, Beutong Benggala di Nagan Raya. Dan, Celala, Silih Nara dan Pegasing di Aceh Tengah.
Tidak hanya meninjau kesiapan pelaksanaan Gema yang melibatkan seluruh Satuan Kerja Perangkat Aceh, Ormas, mahasiswa, siswa dan elemen sipil lainnya, dalam kunjungan tersebut, pria yang pernah dinobatkan sebagai Dokter teladan itu juga memeriksa kesiapan koordinasi pihak kabupaten dan masing-masing kecamatan, khususnya dengan SKPA terkait kegiatan GEMA 4 September dan pembagian SK Kenaikan Pangkat TMT 1 Oktober 2020 dan SK Pensiun H-1.
“Pak Sekda dan Pak Camat, tolong dipastikan agar kedua kegiatan tanggal 4 September nanti berjalan sukses. Ini adalah tanggungjawab kita selaku aparatur negara, yang nantinya akan diminta pertanggungjawaban di hari akhir. Insya Allah, dengan keseriusan dan ketulusan kita, semua akan berjalan lancar dan sukses,” kata Taqwallah.
Dari hasil kunjungan ini, Sekda mengaku puas karena komunikasi antara 13 kecamatan di 4 kabupaten yang dikunjungi hari ini terjalin baik dengan SKPA yang bertugas di 4 kabupaten tersebut, yaitu Aceh Jaya dengan Dinas Tenaga Kerja dan Mobilitas Penduduk, Aceh Barat dengan Dinas Pertanahan dan Bappeda, Nagan Raya dengan Dinas Kelautan dan Perikanan dan Aceh Tengah dengan Dinas Sosial.
“Komunikasi antara kabupaten dan SKPA terjalin baik. Insya Allah Gema akan benar-benar menggema di seluruh Aceh pada 4 September nanti dan pembagian SK juga akan sukses seperti yang telah tiga kali kita lakukan sebelumnya,” pungkas Sekda.[]